Lenteranusantara.Co.Id, Ambon – Guna meningkatkan soliditas dan menjaga keamanan di wilayah kerja Kepolisian Sektor Nusaniwe, dilakukan kegiatan “Mangente Basudara Manise.”
Melalui keterangan pers yang diterima media ini, Jumat (24/1) Polsek Nusaniwe yang dipimpin Ajun Komisaris Polisi (AKP) Johan Anakotta melibatkan Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan Nusaniwe.
“Pada Kamis (23/1/2025 sekira pukul 16.00 WIT, bertempat di Pos Benteng Polsek Nusaniwe, Kota Ambon, telah berlangsung kegiatan bersama Forkopimcam Nusaniwe dalam rangka meningkatkan Solidaritas dan Sinergitas untuk menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif di Kecamatan Nusaniwe,” rilis Polsek Nusaniwe.
Forkopimcam yang hadir diantaranya, Ketua MUI Provinsi Maluku, Profesor Dr. Abdullah Latuapo, M.Ag, Kapolsek Nusaniwe AKP. Johan Anakotta, Danramil Nusaniwe Kapten. Inf. Vikodey Andries, Ketua Klasis GPM P. Ambon Pendeta A. Baresaby, S.Th, mewakili Camat Nusaniwe Semuel Tahya, Wakapolsek Nusaniwe Ipda . J. Masbaitubun, Ketua Majelis Jemaat GPM Negeri Amahusu Pendeta M. Sahetapy,S.Th, Para Bhabinkamtibmas Nusaniwe dan Babinsa Nusaniwe berjumlah 20 orang, para Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama serta Tokoh Pemuda di Wilayah Nusaniwe yang berjumlah sekitar 150 orang.
Di Kecamatan Nusaniwe terdapat beberapa kasus konvensional yang telah diselesaikan oleh pihak Polsek Nusaniwe. “Kekurangan Penyidik di Polsek Nusaniwe sehingga membuat beberapa kasus di Nusaniwe belum terselesaikan, namun itu semua akan kami berusaha agar kasus-kasus tersebut dapat terselesaikan,” ungkap Anakotta.
Masyarakat Nusaniwe sering melaporkan kasus yang terjadi di lingkungannya, seperti Penganiayaan, Pencurian, penghinaan atau pencemaran nama baik, pengrusakan dan kasus cabul. ”Untuk kasus cabul kami dari pihak Polsek Nusaniwe sudah mengarahkan kasus tersebut di Polresta Ambon karena akan ditangani oleh Unit PPA Polresta Ambon,” jelas Anakotta.
Pihak Polsek Nusaniwe sendiri telah melakukan beberapa razia demi kenyamanan dan keamanan yang kondusif di Wilayah Nusaniwe seperti Razia Knalpot Brong dan Razia Meriam Rakitan. ”Kegiatan ini berlangsung agar kita sebagai Para Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama serta Tokoh Pemuda harus solid dan sinergi untuk menjaga Kamtibmas,” seru Anakotta.
Bapak dan Ibu Polisi selalu hadir di tengah-tengah masyarakat dengan Humanis dan transparan dan membantu pemerintah dengan Program-program unggulan seperti Bantuan Bahan Pokok, Bantuan Langsung Tunai dan yang saat ini Program Makanan Bergizi Gratis. ”Terkait dengan Pelayanan Kepolisian khususnya Polsek Nusaniwe saya selalu Kapolsek telah melakukan kegiatan Inovasi agar Pihak Kepolisian lebih dekat dengan Masyarakat yaitu dengan membagikan selebaran Nomor kontak kami para anggota Kepolisian terkhususnya di Polsek Nusaniwe agar lebih respon dan cepat menanggapi laporan atau pengaduan masyarakat Nusaniwe,” papar Anakotta.
Saya meminta maaf kepada hadirin sekalian apabila kami belum maksimal melakukan pelayanan kepada masyarakat, namun akan kami benahi kekurangan kami untuk kamtibmas yang aman dan kondusif,” ungkapnya.
Dalam kegiatan itu, Semuel Tahya menyampaikan terima kasih kepada Kapolsek Nusaniwe yang telah menyelenggarakan kegiatan yang sangat baik demi terwujudnya suasana lingkungan yang aman.
“Saya harap para undangan yang hadir di sini dapat memberikan masukan dan saran serta kritik kepada Polsek Nusaniwe untuk lebih baik ke depan. Saya mengajak kita semua sebagai Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama serta Tokoh Pemuda agar bersama – sama mendukung segala program dan kinerja Polsek Nusaniwe untuk situasi Wilayah Nusaniwe yang aman dan kondusif,” ajak Tahya.
Selain Tahya, Danramil Nusaniwe Kapten Inf. Vikodey Andries, Ketua Klasis GPM Pulau Ambon Pendeta. A. Baresaby, S.Th, Ketua MUI Provinsi Maluku, Profesor . Dr. Abdulah Latuapo, M.Ag juga memberikan apresiasi kepada Polsek Nusaniwe yang berinovasi dan menggagas kegiatan ”Mangente Basudara Manise” dan mengajak seluruh peserta dan masyarakat untuk untuk membangun kebersamaan dan bersinergi untuk menjaga keamanan dan kenyamanan di lingkungan masyarakat khususnya di Kecamatan Nusaniwe. (LN-04)