79 Tahun Indonesia Merdeka, Warga Serili Belum Nikmati Listrik

banner 468x60

LenteraNusantara.Co.Id, MBD – Warga Desa Serili, Kecamatan Pulau Masela, Kabupaten Maluku Barat Daya hingga kini belum menikmati pelayanan listrik. Hidup dalam penerangan secara tradisional berlangsung sejak Negara Kesatuan Republik Indonesia Merdeka. Sekitar 30 (Tiga Puluh) kepala keluarga di desa tertua di Pulau Masela itu bahkan tak melihat satupun tiang Listrik yang diupayakan masuk ke wilayah itu. “Sejak Indonesia Merdeka, sampai sekarang kita belum menikmati pelayanan listrik,” tandas Yesaya Pakupun, tokoh pemuda asal Desa Serili, kepada lenteranusantara.co.id, Sabtu (21/9).

Pakupun mengatakan, seluruh desa yang ada di Kecamatan Pulau Masela sudah dilayani listrik, hanya Desa Serili yang ada di kampung lama belum dilayani. “Kita berharap pihak Pemerintah Daerah melalui Pemerintah Kecamatan bisa melirik sedikit saja Desa Serili yang membutuhkan pelayanan Listrik,” ketusnya.

Padahal, tugas pokok PT PLN (Persero) yakni mendistribusikan aliran listrik ke seluruh wilayah kerjanya. “Kan tugas pokok PLN itu mendistribusikan aliran listrik untuk dinikmati masyarakat. Tapi, sampai saat ini kita masih menggunakan penerang seadanya secara tradisional. Kasihan sekali anak-anak yang membutuhkan penerang untuk belajar. Juga warga yang membutuhkan listrik untuk kepentingan rumah tangga. Bisa saja, dengan adanya pasokan listrik, ekonomi masyarakat bisa meningkat,” ungkapnya penuh harap.

Sementara itu, Camat Pulau Masela, Costner Aswaly yang sementara berada di Tiakur, Ibu Kota Kabupaten MBD, ketika dikonfirmasi media ini, Sabtu (21/9) membenarkan kondisi masyarakat Desa Serili. ”Malam om, dari kamuka Skali Waktu Beta pigi tugas di Serili kampung lama seng ada tiang listrik sampe sana om. Waktu Beta cek katanya waktu dolo survey par mau pasang dong seng kasih masuk Serily kampung lama di peta hanya Serili baru saja om. Tapi skrg PLN ada sementara mobilisasi tiang listrik untuk desa Serily lama jadi Katong tunggu saja pasti seng lama dong kerja dan Kasih menyala om,” tulis Aswaly dalam pesan Whats App-nya. (LN-01)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *