Lentera MBD.Com, TIAKUR— Anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Maluku Barat Daya Anthoni Sopacua menyatakan dirinya tetap bersikap netral dan profesional meskipun istrinya Hernita Natalia Jermias telah ditetapkan dan diumumkan dalam Daftar Calon Tetap (DCT) sejak 4 November lalu pada Pemilu Legislatif 2024.
Thony, demikian sapaan karibnya juga menjamin dirinya tetap menjalankan tugas pengawasan Pemilu secara profesional. Dia menyatakan tidak akan memanfaatkan jabatan maupun pengaruhnya demi memuluskan kepentingan elektoral sang istri. “Saat ini istri saya maju sebagai calon Anggota DPRD Kabupaten Maluku Barat Daya dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) daerah pemilihan 1 (Satu) Letti, Moa, Lakor, Luang dan Sermata, dengan nomor urut tiga,”ungkap Thony.
Setelah penetapan DCT oleh KPU Kabupaten Maluku Barat Daya “Istri saya maju sebagai Caleg, tetapi dalam pelaksanaan tugas sebagai Bawaslu saya akan tetap menjaga netralitas serta menjunjung Integritas dan profesionalitas saya dalam melaksanakan tugas. Bekerja secara jujur, adil mandiri untuk menyukseskan tahapan Pemilu maupun Pemilihan,” ungkapnya.
Melalui pesan WhatsApp Kepada Lentera MBD.Com, Thony kembali menegaskan bahwa dirinya wajib mengumumkan hal ini ke publik sebagai betuk pertanggungjawabannya tetap menjaga netralitas dalam pelaksanaan tugas dan kewenangan sebagai penyelenggara Pemilu meskipun istrinya sendiri menjadi salah satu kontestan dalam Pemilihan Anggota DPRD Kabupaten Maluku Barat Daya tahun 2024. (LMbd 03)