Rakor Perdana, Ketum KONI Maluku Dukung Audit Dana Sebelumnya

Maluku, Olahraga159 Dilihat
banner 468x60

Lenteranusantara.Co.Id, Ambon – Gonjang-ganjing kepengurusan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Maluku periode 2025–2029 yang banyak melibatkan politisi dan penuh intrik balas budi politik pasca perhelatan Pemlihan Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku, tidak membuat Ketua Umum, Sam Latuconsina bergeming.

Latuconsina justru mempertegas kepengurusan KONI Maluku adalah yang terbanyak dari seleuruh pengurus KONI di Indonesia. ” “Saya ditanyai kenapa pengurus KONI Maluku ini paling banyak,  bahkan terbanyak di kepengurusan KONI daerah di seluruh Indonesia. Satu jawaban saya, jika ada orang-orang yang punya kepedulian untuk membangun dan membesarkan olahraga di Maluku, maka KONI Maluku akan selalu terbuka menerima. Di sini kita kita tidak digaji, tapi di sini kita semua punya tujuan satu membesarkan olahraga di Maluku,” tegas Latuconsina dalam rapat koordinasi perdana sekaligus buka puasa bersama di aula Kantor KONI Maluku di Karang Panjang,  Kecamatan Sirimau, Kota Ambon, Jumat (14/3/2025).

Rapat koordinasi yang dilakukan untuk mengonsolidasi pengurus KONI Maluku, juga untuk membahas langkah strategis mempersiapkan program kerja dan membahas kesiapan pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi Maluku (Popmal) tahun 2026 mendatang.

Dalam rakor itu juga, Latuconsina menegaskan akan tetap menindaklanjuti keputusan Musorprovlub

II 2025 KONI Maluku terkait audit dana termasuk dana hibah pada kepengurusan KONI Maluku periode 2022 – 2025.

” Audit Dana KONI Maluku periode sebelumnya itu harga mati, karenanya telah dibentuk tim audit internal. Tidak ada cerita, siapa yang merasa diri ada andil keterlibatan segera terbuka dan mengembalikan yang bukan miliknya segera. Jika tidak, kita laporkan ke aparat penegak hukum untuk menindak,” ingatnya. (LN-04)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *